Hei sahabat, gimana kabarnya?  Moga selalu dalam keadaan yang baik ya.  Kang sartono baru aja bingung, karena masalah konversi nilai, dari yang awalnya rentang 100an menjadi 4.  Hmm.. maklum kan kurikulum 2013 rentang 4 hehee.. uda kayak kuliah aja kan?  Tahun ajaran ini memang kurikulum terbaru yaitu kurikulum 2013 uda mulai berlaku.  Wah, ternyata guru yang paling direpotin karena administrasinya yang begitu banyak.  Metode mengajarnya pun harus diganti, padahal neh, fasilitas buku belum ada.  Sekolah juga tidak semua mampu.  Hehee... selamat berjuang deh Bapak/Ibu guruku tercinta.  Memang pahlawan tanpa tanda jasa.

Yaudahlah, gak perlu bahas terlalu panjang lebar.  Kali ini kang sartono akan berbagi gimana cara konversi nilai dari rentang 100 ke  4.  Nah, biar lebih mudah, gunakan aplikasi pengolah angka.  Nah, yang kang sartono gunakan adalah software spreadsheet dari king soft, gratis dan tampilannya keren yaitu WPS Spreadsheet.  Persis seperti Microsoft Excel.

Oiya, untuk konversinya bisa diliat pada gambar di bawah ini xixixiii.... gimana, mudahkan?  Jadi nilainya tinggal dibagi aja dengan 25.  Contoh nilai 80 kalo mau dikonversi rentang 4 tinggal dibagi 25 aja.  = 80/25, selesai deh.  Selamat mencoba.